Media Pembelajaran

MEDIA PEMBELAJARAN
Oleh: Rifan Rahman Sutrisno



Kata Media berasal dari bahasa latin yaitu “medium” yang secara harfiah berarti ”tengah”, perantara atau pengantar. Dalam bahasa Arab, media diartikan sebagai perantara atau pengantar pesan dari pengirim kepada penerima pesan. Dalam konteks pembelajaran, media diartikan sebagai alat perantara untuk mengirimkan pesan berupa materi pembelajaran kepada siswa. Walaupun sebagai alat, nyatanya media pembelajaran dapat meningkatkan kemampuan panca indera ketika memperoleh suatu rangsangan. Kehadiran media dalam dunia pendidikan tentunya sangat penting demi tercapainya kualitas pendidikan yang tinggi. Dengan adanya media guru dapat dengan mudah dalam mencapai suatu tujuan pembelajaran.
Menurut Oemar Hamalik pengertian media pembelajaran adalah alat, metode, dan teknik yang digunakan dalam rangka lebih mengefektifkan komunikasi dan interaksi antara guru dan siswa dalam proses pendidikan dan pengajaran di sekolah.
Manfaat secara umum media pembelajaran dalam kegiatan belajar mengajar adalah meningkatkan kualitas proses penyampaian dan interaksi diantara guru dan murid supaya menjadi lebih efektif dan efisien. Ketika interaksi yang baik terjadi, maka minat siswa untuk belajar akan meningkat. Kemudian motivasi siswa untuk mengikuti pelajaran pun akan semakin tinggi. Semua itu akan berdampak positif bagi siswa.
Berikut manfaat khusus dari dihadirkan media di kelas: (1) Memperjelas suatu konsep yang dihadirkan dalam bentuk nyata. (2) Membuat proses belajar menjadi lebih menarik. (3) Membantu meningkatkan kekuatan panca indera siswa. (4) Memusatkan perhatian seluruh siswa pada satu titik. (5) Memberikan pengalaman yang sama kepada semua siswa. (6).Efisien terhadap waktu dan tenaga yang dibutuhkan. (7) Meningkatkan prestasi belajar siswa. (8) Pembelajaran menjadi terpusat pada kegiatan siswa.
Dari berbagai uraian tersebut, maka dapat disimpulkan bahwa media pembelajaran adalah alat perantara untuk mengirim pesan kepada siswa berupa materi pembelajaran dalam kegiatan interaksi guru dan siswa di kelas.

Referensi: